Semua Bisnis Itu Ada Resikonya. Kalau Nggak Siap Rugi, Jangan Main Bisnis

Semua Bisnis Itu Ada Resikonya. Kalau Nggak Siap Rugi, Jangan Main Bisnis
 Semua Bisnis Itu Ada Resikonya. Kalau Nggak Siap Rugi, Jangan Main Bisnis
Di zaman canggih ini, akan ada terus muncul bisnis baru dengan berbagai macam. Sebelum bergabung ke dunia bisnis itu, perlu dipahami ini bisnis legal atau nggak. Gimana sistemnya, dan jangan asal bergabung.

Jangan tanya, berapa lama kira-kira bisnis ini bertahan? Karena yang namanya umur, umur bisnis, baik umur manusia, nggak ada yang tau. Kita hanya bisa berharap, yang terbaik adalah bagian kita.

Setelah bergabung ke dunia bisnis, dibutuhkan sifat dewasa. Artinya kita harus siap terima kerugian, ketika bisnis yang kita jalankan tadi tiba-tiba bermasalah atau tutup. Jangan hanya mau terima untungnya aja..

Jangan menuntut minta pertanggungjawaban, minta ganti rugi, minta balik modal atau apalah itu namanya ke orang yang menawarkan bisnis, apalagi kalau nggak ada "perjanjian". Karena di dunia bisnis itu, untung atau rugi, ya dinikmati dan ditanggung masing-masing. Kalau kamu rugi, tanggung sendiri. Dan sebaliknya kalau kamu untung, yang menikmati udah pasti hanya kamu juga. Kalau pun kamu mau berbagi, bisa aja hanya sekedar traktir makan sebagai bentuk ucapan terimakasih yang nyata. Nggak mungkin kamu bagi lebih banyak ke orang yang menawarkan bisnis tadi. Orang yang menawarkan bisnis itu, harapannya juga sama dengan harapan kamu. Maunya bisnis ini long life atau panjang umur, biar tetap ada kesempatan untuk mendapat keuntungan.

Karena kenapa? Semua bisnis itu pasti ada resikonya. Kalau nggak siap rugi, jangan main bisnis. Mau bisnis konvensional, bisnis online, bisnis yang ada izinnya atau bisnis yang nggak ada izinnya, cepat atau lambat suatu saat atau kapan aja bisa bermasalah atau tiba-tiba tutup. Tidak ada bisnis yang abadi. Yang ada, pintar-pintarlah memanfaatkan peluang demi mendapatkan keuntungan pribadi.

Disisi lain, menjalankan bisnis yang berizin atau berlegalitas itu tidak ada jaminan pasti aman dan pasti berhasil. Karena yang namanya resiko itu datangnya bisa dari mana aja.. Gabung di bisnis yang legal pun, kalau kita tidak aktif menjalankan bisnisnya, ya udah pasti nggak akan berhasil.

Main bisnis itu butuh nyali yang kuat. Berani keluar dari zona nyaman dan berani ambil resiko, tentunya dengan perhitungan yang matang-matang sesuai kemampuan untuk menanggung resiko itu ketika suatu saat bisnis itu bermasalah. 

Bagi pemain bisnis atau yang hoby main bisnis, kadang tidak peduli itu bisnis ada izinnnya atau nggak. Yang penting, jalani aja dulu. Untung atau rugi itu urusan belakang. Selalu berpikir positif, optimis dan yakin mendapat yang terbaik.

Bisnis memang tidak bisa menjamin pasti akan sukses, tapi tidak sedikit orang yang sukses itu karena main bisnis.

Bagaimana pandangan ke mereka sebagian blogger dan youtuber yang menjelekkan bisnis?

Ya, itu hak mereka. Mereka butuh makan juga.. sebagian blogger dan youtuber yang bisa dikatakan menjelek-jelekkan atau melarang kamu gabung ke bisnis itu adalah hanya demi konten, demi mendapatkan uang dari iklan Google Adsense.

Kenapa saya katakan seperti itu? Mungkin itu udah jadi sebuah tradisi di Indonesia ini. Kalau diperhatikan setiap ada bisnis baru, mau bisnis yang berizin atau yang nggak ada izinnya, sebagian dari mereka mendadak jadi ahli atau pakar di bidang segala bisnis.

Sekilas mereka itu bisa dikatakan sebagai "pahlawan kesiangan". Ketika bisnis tiba-tiba tutup, mereka bergembira dan seolah-olah orang yang merasa paling benar dan berjasa menyelamatkan uangmu. Padahal, ketika kamu susah.. kamu juga yang berusaha, bukan mereka yang memberimu makan. Jadi kalau kamu suka main bisnis, ikutilah kata hatimu, lalu kerjakan dengan konsisten. Habiskan jatah gagalmu, cepat atau lambat kalau udah tiba waktunya, pasti berhasil.

Salam sehat dan semangat pagi..!

Post a Comment for "Semua Bisnis Itu Ada Resikonya. Kalau Nggak Siap Rugi, Jangan Main Bisnis"